Jelajahi

Kategori
Best Viral Premium Blogger Templates

Iklan

Aktris Sandiwara Eti Suhaeti berharap Pandemi segera Berakhir

Senin, Juli 12, 2021 | 02:54 WIB Last Updated 2021-07-12T14:19:05Z
Ranggonseni.com - Sandiwara adalah seni teater rakyat yang berkembang di Indramayu dan Cirebon. Seni tradisional ini bisa bertahan sampai saat ini dan tetap menjadi kesenian favorit masyarakat pesisir pantura Jabar.

Kesenian yang menyerupai ketoprak dan ludruk ini sering di-tanggap dalam acara hajatan maupun adat desa. Salah satu aktris sandiwara yang masih konsisten berkarir salah satunya Eti Suhaeti. Ia dan suaminya Subrata memimpin Grup Sandiwara Gelora Buana, di Desa Tambi Sliyeg Indramayu.

Perempuan kelahiran Indramayu, 10 April 1972 memang sudah mempunyai darah seni dari ibunya Mimi Muneni, seorang waranggana atau sinden. 

Dibesarkan dalam keluarga seniman, ia pun meneruskan kiprah keluarganya di dunia seni. Selain pemeran di teater rakyat, dirinya pun pernah mencoba peruntungan di dunia tarik suara.

Padahal dulu, cita-citanya ingin menjadi perawat. Namun bakat seni lebih menonjol, jadi sejak kelas 4 SD, ia sudah main peran di panggung sandiwara. Awalnya sekedar ikut-ikutan, akhirnya malah asik dan memilih berkarier di sini.

“Dulu saya bercita-cita ingin jadi perawat kesehatan, namun ketika ayah saya Kuwu Sujatma meninggal, saya ditunjuk untuk meneruskan memimpin grup sandiwara Gelora Buana dan alhamdulillah, sandiwara Gelora Buana masih tetap eksis bertahan sampe sekarang”, ungkapnya saat ditemui Kru Ranggonseni di kediamanya di Desa Gadingan - Sliyeg Indramayu.

Selain sebagai aktris sandiwara, Eti Suhaeti juga pernah menelurkan beberapa karya lagunya yaitu Manuk Dedali dan Kasmaran pada tahun 2001.

Malang-melintang di dunia sandiwara, aktris yang memulai karirnya dengan honor
Rp. 2.000,- ini selain punya grup sendiri juga pernah ikut grup lain. Seperti Jaya Baya, Putra Lingga Buana, Wira Buana, Roro Mendut, Candra Mawa, Mulya Sejati.

Sandiwara Gelora Buana yang dipimpinnya tetap mempertahankan ciri khasnya seperti dulu, dari dekor panggung sampai laras gamelan. Tak banyak inovasi. 

Inilah salah satu penyebab grup sandiwaranya masih tetap eksis dan kebanjiran job manggung. Namun, sejak pandemi Covid-19, pentas menurun drastis akibat kebijakan pemerintah soal larangan berkerumun.

"Semoga saja masa pandemi ini cepat berlalu, karena ini menjadi beban bagi kami para seniman kecil, saya sebagai pimpinan sandiwara Gelora Buana yang membawahi banyak para anggota di dalamnya ikut terkena dampak dari pandemi ini, banyak anggota saya yang sudah tak lagi memiliki penghasilan dengan adanya pembatasan akibat pandemi ini, tapi apalah daya saya hanya bisa berharap dan berdoa semoga masa pandemi segera berakhir agar kami kembali lagi berkarir", pungkasnya mengakhiri liputan. (Munawir Sazali/RS)***
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Aktris Sandiwara Eti Suhaeti berharap Pandemi segera Berakhir

Trending Now